Wisata Terbaru Kali Bladon Kendal yang Lagi Viral Wajib Kalian kunjungi

Kali Bladon Kendal

Kali Bladon di Kendal viral berkat foto-fotonya yang tersebar di sosial media dan menjadi salah satu tujuan berwisata anti mainstream. Wisata Kendal ini menyuguhkan pemandangan alam dan sungai memanjang yang suasananya bikin tenang dan nyaman.

Sungai di Kali Bladon airnya masih sangat jernih dan belum banyak pencemaran seperti kebanyakan sungai-sungai di perkotaan. Berbentuk memanjang, dan di sampingnya terdapat pohon-pohon yang rindang seolah-olah menjadi seperti pagar.

Menawarkan sensasi berlibur dengan naik pelampung serta rakit sederhana di aliran Kali Bladon Kendal guna memberikan pengalaman liburan berkesan. Wisata alam di Kendal satu ini wajib tuk anda coba dan temukan keseruannya ketika berwisata bersama keluarga serta orang-orang tercinta.

Harga Tiket Masuk Kali Bladon

Panorama sekitar pun turut membuat kawasan wisata alam Kali Bladon ini nampak sangat memikat dan sayang bila anda lewatkan. Apalagi untuk bisa explore Kali Bladon Kendal Jawa Tengah ini para wisatawan tak perlu keluar banyak biaya.

Harga tiket masuk Kali Bladon di Kendal sejauh ini tidak sampai 5.000 rupiah per orangnya, murah sekali bukan? Selain tiket masuk, pengunjung juga perlu membayar retribusi parkir kendaraan dengan tarif seperti pada umumnya.

Coba serunya naik rakit sederhana di Kali Bladon Kendal dengan biaya yang dipatok hanya sebesar Rp10.000 saja. Sedangkan untuk pelampung yang mengapung di Kali Bladon bisa anda sewa dengan biaya hanya Rp5.000 per orangnya.

Namun perlu menjadi catatan juga bahwasannya biaya-biaya tersebut bisa saja mengalami perubahan sewaktu-waktu. Adapun untuk jam operasi wisata rawa Kali Bladon yakni pukul 08.00 – 18.00 WIB setiap hari Senin sampai dengan Minggu.

Rute Lokasi dan Alamat

Lokasi Kali Bladon terbilang mudah untuk ditemukan karena letaknya yang cukup strategis tuk dijangkau. Lebih lengkapnya, alamat Kali Bladon berada di Dusun Krayapan, Desa Purwokerto, Kecamatan Brangsong, Kabupaten Kendal, Provinsi Jawa Tengah.

Jika dari Alun-Alun Kendal maka jarak untuk menuju wisata alam Kali Bladon hanya sekitar 6,7 km saja. Dengan waktu perjalanan yang harus ditempuh sekitar kurang lebih selama 12 menit berkendara.

Akses jalan menuju wisata Kendal hits ini cukup baik dan mudah dilintasi oleh semua kendaraan wisatawan yang melintas. Setibanya di kawasan wisata Kali Bladon anda akan langsung dimanjakan dengan hamparan luas yang berada di sekitarnya.

Jalan yang mengiringi sungai Kali Blado juga sudah dipaving untuk membuatnya nampak lebih rapi dan enak untuk dilalui. Sehingga wisatawan tak perlu khawatir dengan hal-hal yang tidak dingingkan, selain tetap terus untuk berhati-hati.

Dibawah ini tersedia maps dengan petunjuk akurat guna memudahkan laju kendaraan anda ketika ingin liburan di Kali Bladon.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama

Iklan